hari jadi
Ekobis

Tabung Gas 3 Kilo Langka di Sinjai


  Selasa, 27 Juni 2017 3:17 am

Sinjai.Info, Sinjai Utara– Bahan bakar elpiji ukuran tiga kilogram di Sinjai mulai langka. Meski pun ada harganya jauh lebih mahal.

Jika biasanya tabung ‘melon’ ini dijual seharga Rp 18 ribu, maka saat ini harganya mencapai Rp 20 ribu. Menurut salah satu pedagang eceran di Jalan Sam Ratulangi, Riska Ariza ini terjadi akibat pengurangan jatah.

“Stok di pangkalan memang kurang. Sebelumnya kami dijatah 20 tabung, tapi sekarang hanya 10 tabung,” kata Riska.

Sementara itu konsumen di Kelurahan Lappa juga mengeluhkan kondisi ini. “Di Lappa malah ada yang menjual hingga Rp 25 ribu per tabung.” keluh warga Lappa, Rudi Hasbullah. (Kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top