Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Asisten Administrasi Pemerintahan Setdakab Sinjai, Dr. H. Mukhlis Isma, membuka secara resmi pelaksanaan turnamen Futsal IKMS CUP III, di Lapangan Indoor Sinjai, Selasa (20/08/2019) siang.
Turnamen ini diselenggarakan oleh Ikatan Keluarga Mahasiswa Sinjai (IKMS) DPW II, dan sudah menjadi agenda tahunan. Sebanyak 20 klub futsal yang sempat mendaftar untuk mengikuti turnamen ini.
“Pemerintah selalu memberi ruang dan mengapresiasi setiap kegiatan yang diadakan oleh IKMS. Ke depan saya berharap selain kegiatan olahraga, juga penting ditingkatkan kegiatan yang sifatnya ilmiah seperti karya tulis ilmiah,” pesan Mukhlis Isma.
Usai dibuka Asisten, dilakukan pertandingan eksebisi antara tim Bank Sulselbar cabang Sinjai melawan alumni dan senior IKMS. Alumni IKMS yang hadir antara lain Dosen IAIM Dr. Syukri Bur, dan Sekretaris Dinas PUPR, Nazaruddin Taha.
SMANSA Juga Gelar Pertandingan Futsal
Sementara itu turnamen futsal juga diadakan oleh Osis SMAN 1 Sinjai di halaman sekolah SMAN 1. turnamen antar kelas ini digelar sejak 17 Agustus 2019.
Acara yang menjadi program kerja andalan OSIS UPT SMAN 1 periode 2018-2019. Diadakan untuk menjalin persahabatan dan persaudaraan antar kelas di UPT SMAN 1 Sinjai.
Turnamen ini dijadwalkan berakhir hari ini. Pemenang akan mendapatkan hadiah uang tunai jutaan rupiah serta sertifikat. (ZAR)