hari jadi
Ragam

Tutup Jalan, KMS UNM Minta Penegak Hukum Usut Tuntas Kasus Korupsi


  Senin, 20 Juli 2020 2:07 pm

Pengunjukrasa dari KMS UNM menyandera sebuah mobil boks, dan berorasi diatasnya. Mereka meminta aparat penegak hukum menuntaskan dugaan kasus korupsi proyek jalan dan trotoar di Sinjai. (foto: agusman/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Kesatuan Mahasiswa Sinjai (KMS) Universitas Negeri Makassar (UNM), berunjukrasa di perempatan Jalan Jend. Sudirman-Jalan Bhayangkara, Kecamatan Sinjai Utara, Senin (20/07/2020) siang.

Polisi terpaksa mengalihkan arus lalulintas karena puluhan mahasiswa ini menutup jalan, dan membakar ban bekas di tengah jalan. Bahkan satu unit mobil boks mereka sandera, lalu dipakai berorasi di atas mobil.

Jenderal lapangan aksi ini, Iyank Sidik, dalam orasinya meminta Kapolres dan Kajari Sinjai mengusut tuntas pengerjaan proyek jalan di Kabupaten Sinjai.

KMS UNM ungkapnya, juga mengapresiasi kinerja Kejaksaan Negeri Sinjai yang menetapkan dua tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek trotoar di Sinjai.

“Kami di KMS UNM akan terus mengawal kasus ini,” ungkapnya. Aksi unjuk rasa ini masih berlangsung hingga pukul 13.30 wita.

(agusman)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top