hari jadi
Ekobis

Warga Antre Pangan Murah di Dinas Ketahanan Pangan Sinjai


  Rabu, 6 Maret 2024 11:21 am

Ratusan warga antre di DKP Sinjai untuk mendapatkan sembako murah. Pasar murah ini hasil kerjasama Pemkab Sinjai dan Bulog. (Dok/kari)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Terjadi antrean warga di halaman kantor Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Sinjai, Rabu (6/3/2014) pagi. Mereka sejak pagi sudah datang untuk mendapatkan sembako dengan harga murah.

Beras adalah bahan pangan yang paling dicari warga yang antre. Harganya di pasar murah ini hanya Rp.52.000 per kilogram. Untuk memenuhi tingginya permintaan, DKP Sinjai bersama Bulog menyiapkan 2 ton beras.

Muh. Safwan yang juga Kabid Ketersediaan dan Distribusi Pangan DKP Sinjai menjelaskan, pangan murah yang diadakan ini disambut antusias oleh masyarakat Sinjai.

“Harganya lebih murah seperti Beras hanya 52 ribu, Minyak goreng bantal 14 ribu, Terigu 10 ribu per kilo, dan Gula pasir 14.500. Gerakan pangan murah sudah tiga kali kami adakan tahun ini,” bebernya.

Untuk menjaga agar proses antrean berjalan lancar, Bulog dan DKP melibatkan personel Kodim 1424 Sinjai.

(Kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top