Warga Pangasa Minta Pembangunan Infrastruktur, AMM: Pasangan RAMAH Jadikan Program Prioritas

Andi Mahyanto Mazda (AMM) saat berada di tengah-tengah warga Pangasa yang siap mendukungnya di Pilkada Sinjai. (Dok/Tim)

Sinjai.Info, Sinjai Timur,– Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sinjai Hj. Ratnawati Arif dan Andi Mahyanto Mazda, terus melakukan safari politik ke masyarakat Kabupaten Sinjai.

Teranyar, pasangan RAMAH akronim Hj. Ratnawati dan Andi Mahyanto menyambangi warga, baik kalangan milenial hingga tokoh masyarakat untuk menyerap aspirasi dan keluhan masyarakat.

Seperti yang dilakukan Calon Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto, yang melakukan tatap muka dengan warga yang bermukim di lingkungan Pangasa, Kelurahan Samataring, Kecamatan Sinjai Timur, Jumat (20/9/2024).

Di sana, advokat senior ini mendengar keluhan tokoh masyarakat agar perbaikan infrastruktur menjadi salah satu prioritas pembangunan kelak terpilih memimpin Kabupaten Sinjai.

Harapan ini disampaikan tokoh masyarakat, karena mereka yakin hanya pasangan RAMAH yang pro rakyat, mampu dan siap memperjuangkan aspirasi masyarakat.

“Kedepan kalau terpilih kami hanya minta memperbaiki infrastruktur jalan dan adanya jembatan penghubung Pangasa – Tappee. Insya Allah wettunnami (sudah waktunya Read) pasangan RAMAH memenangkan pertarungan Pilkada,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Azwar, pemuda setempat jika pasangan RAMAH adalah pasangan yang cocok untuk memimpin Kabupaten Sinjai. Dia berharap kedepannya, kaum Milenial mendapat perhatian dari pemerintah.

“Harapan kami kedepannya agar milenial bisa diperhatikan dengan menghadirkan pelatihan supaya bisa terserap ke industri-industri,” ujarnya.

Andi Mahyanto yang mendengar langsung keluhan warga di wilayah tersebut menegaskan akan berjuang untuk mewujudkan hal itu. Bukan tanpa alasan, sebab pasangan RAMAH sejak awal telah menyusun misi meningkatkan kualitas dan kuantitas infrastruktur yang merata.

Termasuk menyiapkan program peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pelatihan keterampilan dan vokasi mempersiapkan generasi muda dalam memasuki dengan memanfaatkan teknologi informasi.

“Ini sudah menjadi program kami kedepan. Doakan semoga perjuangan ini mendapat keridhaan Allah SWT. Sama-Samaki bangun Sinjai,” jelasnya. (Adv)