hari jadi
Edukasi

Wisuda Mahasiswa IAIM Sinjai Dihadiri Bupati


  Sabtu, 2 Desember 2017 2:59 am

Prosesi wisuda sarjana mahasiswa IAIM Sinjai di Gedung Pertemuan Hotel Sinjai, Sabtu (2/12)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Sebanyak 195 Mahasiswa/Mahasiswi IAIM Sinjai, mengikuti wisuda sarjana angkatan XXII Tahun Akademik 2017/2018, Sabtu (2/12/2017) pagi. Wisuda bertempat di Gedung Pertemuan, Hotel Sinjai.

Ke 195 Wisudawan dan Wisudawati tersebut berasal dari tiga program studi, yaitu Pendidikan Agama Islam (PAI), Ekonomi Syariah (ekos) dan Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI).

Salah satu mahasiswa dari Prodi BPI, Suriani berhasil mendapatkan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,82 dari 195 wisudawan dan wisudawati. “Alhamdulillah dapat meraih IPK tertinggi setelah berjuang selama empat tahun,” ungkap Suriani usai menjalani prosesi wisuda.

Bupati Sinjai, H. Sabirin Yahya yang hadir dan memberikan sambutan pada kegiatan ini, menegaskan pentingnya peran mahasiswa IAIM dalam memajukan Kabupaten Sinjai.

Hal senada juga diungkapkan Rektor IAIM Sinjai, Dr. Firdaus, M. Ag. Dalam sambutannya ia berharap kepada seluruh wisudawan dan wisudawati, agar menjaga almamater dan menyiapkan diri terjun ke masyarakat. (Tamsil-MG)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top