Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Empat calon Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Program Studi (HIMAPRODI) Pendidikan Agama Islam (PAI) IAIM Sinjai, akan bersaing pada pemilihan Ketua Himpunan yang prosesnya mulai digelar pada Jumat (26/4/2019). Kegiatan bertajuk Musyawarah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam (PAI) ini dibuka Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIM Sinjai, Dr. Hardianto Rahman, M.Pd.
Keempat kandidat tersebut adalah Muh Abdu, Syahrul Gunawan, Yusniar, dan Muh Zaqi Maulana. Ketua Umum HIMAPRODI PAI, Andi Muhammad Fatahillah, menjelaskan bahwa sejak ia menjabat mendapat pelajaran yang sangat berharga dalam kepengurusan satu periode.
“Arti dari sebuah kebersamaan, indahnya pebedaan, terbentuknya jati diri dalam bingkai kekeluargaan HIMAPRODI PAI yang tidak ternilai harganya dalam bentuk materi apa pun,” ungkapnya, melalui rilis yang dikirim ke Redaksi Sinjai Info.
Musyawarah ini akan berlangsung hingga Minggu, 28 April 2019. Dr Hardianto Rahman, M.Pd saat membuka Musyawarah Mahasiswa PAI menyampaikan bahwa standar untuk akreditasi sebuah kampus atau Program Studi telah mengalami peningkatan level.
“Maka dari itu HIMAPRODI PAI sebisa mungkin meningkatkan prestasi tidak hanya di kegiatan lokal tapi juga kegiatan Nasional ataupun Internsional, karena hal itu merupakan penunjang untuk akreditasi PRODI,” harapnya.
Musyawarah Mahasiswa yang bertema “Satukan Suara dan Jalin Kebersamaan dalam Membentuk Generasi Loyal, Aktif, dan Inovatif” ini berlangsung di Auditorium H. M. Amir Said, IAIM Kabupaten Sinjai. (ZAR)