Surat Suara Pilkades Era Baru Mulai Diverifikasi

Sinjai Utara, sinjai.info,- Setelah ditunda selama tiga kali berturut-turut, akhirnya verifikasi surat suara hasil Pilkades Era Baru, Kecamatan Tellulimpoe, yang diduga ada masalah akhirnya dimulai pada pukul 13.00 Wita.

Kotak suara yang berisi surat suara pun akhirnya dibuka oleh panitia verifikasi yang diketuai Asisten Tata Praja Setdakab Sinjai, A. Halilintar. Dari hasil perhitungan, total surat suara yang dikeluarkan dari kotak suara sebanyak 2754 surat suara. Sementara surat suara yang terpakai sebanyak 1906, dan yang tidak terpakai sebanyak 844.

Ada perbedaan jumlah surat suara yang terpakai antara hasil perhitungan panitia verifikasi dengan laporan berita acara panitia pilkades Era Baru, yang menulis surat suara terpakai sebesar 1910 atau selisih 4 suara. “Tapi kita akan hitung ulang jumlah surat suara terpakai ini untuk mengetahui perbedaan jumlah ini” Kata Kepala Bagian Pemerintahan Desa Setdakab Sinjai, A. Yusran, yang juga tim verifikasi. Saat ini perhitungan surat suara masih berlangsung. (ZAR)