Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Kapolres Sinjai AKBP Iwan Irmawan, bersama Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf Ely Asyer Sitompul, kembali menjalani vaksinasi covid-19 tahap kedua, Senin (15/2/2021) pagi.
Vaksinasi bertempat di RSUD Sinjai. Kedua unsur Forkopimda ini didampingi Direktur RSUD Sinjai, dr. Kahar Anies.
Kapolres Sinjai mengungkapkan, program vaksinasi perdana telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Sinjai dan vaksinasi dosis pertama tidak ada gejala, dan vaksinasi tersebut untuk meningkatkan imunitas tubuh, mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi.
“Pada tanggal 1 Februari 2021 sudah melakukan vaksinasi dosis pertama, sekarang vaksinasi dosis kedua. Semenjak menerima vaksin dosis pertama hingga hari ini kondisi saya dalam keadaan sehat dan bugar”, ucap Kapolres Sinjai.
Kapolres Sinjai mengimbau kepada masyarakat, agar dapat mendukung pelaksanaan vaksinasi, dan masyarakat tidak perlu takut divaksin.
Sementara itu, Direktur RSUD Sinjai, dr. Kahar Anies membenarkan pelaksanaan vaksinasi tahap kedua di RSUD Sinjai. “Sejak Senin, pagi tadi, satu persatu mereka yang sudah divaksin tahap pertama kembali datang ke RSUD Sinjai untuk vaksinasi tahap kedua,” jelasnya.
(ZAR)