Sinjai Utara, sinjai.info,- Lomba graffiti antar kelas di SMAN 1 Sinjai Utara siap digelar, Senin (31/8/2015) pagi. Sebanyak 26 kelas yang menjadi peserta juga sudah merampungkan pembuatan pola sejak hari Ahad sore (30/8/2015).
Pelaksanaan lomba akan dimulai pada pukul 08.00 wita, atau setelah pelaksanaan upacara. Lomba diawali dengan pembagian cet kepada masing-masing perwakilan kelas, yang akan dikoordinir pembina ekskul jurnalistik SMANSA, Takdir Kahar.

Selain lomba membuat graffiti, kegiatan yang turut didukung alumni SMANSA ini juga akan dimeriahkan lomba yel-yel antar kelas. “Insya Allah setelah upacara di kantor bupati, saya upayakan hadir di SMAN 1 untuk menyaksikan pelaksanaan lomba” kata Firdaus, Kepala Kantor Lingkungan Hidup Kab. Sinjai. Lomba yang baru pertama kali dilaksanakan di kab. Sinjai ini bertemakan lingkungan hidup. (ZAR)