Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Salah satu Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) di Sulawesi Selatan, Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) dalam waktu dekat ini akan menggelar suksesi kepemimpinan.
Organisasi yang selama ini diketuai Aksara Alif Raja, seorang PNS di Badan Pertanahan Sulsel rencananya akan menyelenggarakan Musyawarah Daerah (musda) pada 8-10 Oktober 2022 di Swis Bell Hotel Makassar.
Menghadapi Musda tersebut, beberapa DPD AMPI kabupaten/kota mulai mengusung beberapa calon yang diunggulkan memimpin AMPI Sulsel. Termasuk calon usungan DPD AMPI Sinjai.
Ketua DPD AMPI Sinjai, A. Adnan Najamuddin mengaku pihaknya sejak awal telah mencalonkan Andi Nurhaldin Halid (ANH) untuk memimpin organisasi tersebut.
“Sinjai, merupakan salah satu DPD yang sejak awal memberi dukungan ke Andi Nurhaldin Halid untuk maju. Dukungan itu, disampaikan langsung oleh bung Sekretaris Saifullah Ahmad pada saat menghadiri Rapimda di Makasar,” ungkapnya.
Andi Dade, panggilan akrab A. Adnan, berharap pelaksanaan Musda berjalan lancar, dan Sinjai siap untuk turut serta menyukseskan kegiatan tersebut.
(ZAR)