KLH Sinjai Mantapkan Pengelolaan Persampahan

Sinjai Utara, sinjai.info,- Kabupaten Sinjai hanya meraih sertifikat adipura, pada penilaian adipura tahun 2015. Kendati demikian, sejumlah kiat tetap dilakukan pemda Sinjai untuk meraih adipura pada penilaian berikutnya. Salah satunya dengan melakukan seminar pengelolaan persampahan pada program adipura. Seminar bertempat di ruang pola kantor Bupati Sinjai, Rabu (2/12/2015).

Narasumber pada seminar ini, Saharuddin Ridwan, memaparkan kiat-kiat mengelola sampah dan cara meminimalkan sampah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA). “yang dibutuhkan sebenarnya adalah komitmen bersama untuk pengelolaan persampahan, dimulai dari lingkungan hingga satuan kerja perangkat daerah. Kenapa, karena sampah itu menjadi tanggung jawab kita semua” papar Saharuddin Ridwan, yang juga direktur Yayasan Peduli Negeri.

Mantan jurnalis ini juga mengajak semua pihak untuk memandang sampah itu sebagai kawan, dan bukan sebagai musuh. “Sampah itu memiliki nilai ekonomis apabila dipersepsikan dan dikelola dengan baik” pungkasnya.

Kegiatan yang digagas kantor lingkungan hidup (KLH) Sinjai ini diikuti puluhan peserta, dari unsur sekolah, pengusaha, aktivis lingkungan, serta unsur satuan kerja perangkat daerah (ZAR)