Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (dispusip) Kabupaten Sinjai menjadi salah satu perangkat daerah tersibuk di tahun 2025. Perpustakaan daerah di kantor ini tak pernah sepi dari pengunjung.
Data yang diperoleh Sinjai Info dari Bidang Layanan TIK, Promosi dan Kerjasama Perpustakaan, jumlah pengunjung di perpustakaan daerah sepanjang tahun 2025 (januari-november) sebanyak 34.147 orang.
Kemudian untuk mendekatkan buku kepada masyarakat khususnya pelajar di daerah terpencil, Dispusip Sinjai melakukan kunjungan perpustakaan atau perpustakaan keliling sebanyak 26 kali.
Instansi yang dipimpin Abdul Aziz Amin, ini juga aktif menyelenggarakan sosialisasi budaya baca dan literasi pada satuan pendidikan dasar dan masyarakat.
Bentuk kegiatannya seperti bimtek literasi informasi untuk Pustakawan, Guru, dan Pegiat Literasi dengan jumlah 100 orang peserta. Kemudian ada bimtek membaca nyaring untuk guru, pustakawan, pegiat literasi, dan orang tua dengan jumlah peserta 150 orang. Serta lomba bertutur tingkat SD/MI yang diikuti 44 orang peserta.

Sementara itu untuk kegiatan di bidang pembinaan dan pengembangan, Dispusip Sinjai aktif melakukan pembinaan perpustakaan di sekolah dan desa. Kemudian pengolahan bahan pustaka, serta lomba pembuatan resensi buku yang diikuti pelajar SMP dan SMA sederajat. Bahkan peserta dari Kabupaten Sinjai berhasil terpilih mewakili Sulawesi Selatan di tingkat nasional.
Selanjutnya ada kegiatan bedah buku, lomba perpustakaan Desa terbaik, serta kegiatan peningkatan kesejahteraan dalam bentuk pelatihan Baking and Decoration Class yang diikuti oleh 100 peserta UMKM di Kabupaten Sinjai. (ZAR)
