BPJS Kesehatan Dituntut Sajikan Data Akurat Kepesertaan

Sinjai Utara, Sinjai.info,- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan, bersama dengan pemerintah daerah Kabupaten Sinjai diminta menyiapkan data yang valid mengenai kepesertaan BPJS di Sinjai. Data yang akurat dan telah melalui verifikasi yang ketat, akan memudahkan masyarakat mengontrol dan mengetahui efektivitas layanan kesehatan di Sinjai._IMG_000000_000000

Permintaan ini disampaikan sejumlah elemen pemuda, mahasiswa dan jurnalis saat digelar dialog dan sosialisasi BPJS di Warkop Farnes Sinjai, Kamis (7/4/2016) malam. “Sosialisasi harus diperbanyak dan BPJS harus tuntas menyajikan data yang akurat mengenai jumlah kepesertaan di Sinjai. Sosialisasi penting karena masih banyak warga di level bawah yang belum mengetahui layanan BPJS” Ungkap Ketua Jurnalis Peduli Sinjai, Syamsul Bahri yang diamini Ketua Lakpesdan NU Sinjai, Irwan Suaib.

Selain diminta menyajikan data yang akurat, Pemda Sinjai diharapkan mengalokasikan anggaran untuk masyarakat yang tidak mampu dan belum masuk sebagai peserta jaminan kesehatan. Peserta BPJS di Sinjai saat ini sudah mencapai 157.345 jiwa. Dialog yang dipandu Ali Kamar ini difasilitasi oleh Himpunan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Sinjai (HIPPMAS), dan Jurnalis Peduli Sinjai. Dari BPJS hadir Kepala Layanan Operasional Sinjai, Abd. Jabbar. Sementara dari Pemda Sinjai diwakili Pegawai Disnakersostrans, Ilhamuddin. (ZAR)