KLH Latih Sekolah Membuat Biogas

Sinjai Utara, Sinjai.Info,- Sebanyak 19 sekolah SD, SMP, SMA sederajat di Sinjai mengikuti pelatihan penggunaan, pengoperasian dan pemeliharaan reaktor dan ampas Bio-Slurry. Pelatihan bertempat di Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Sinjai, Selasa (30/8/2016) pagi.

Menurut Kepala KLH Sinjai, Firdaus, pelatihan ini melibatkan pihak sekolah dengan harapan dapat diterapkan di sekolah terutama sekolah Adiwiyata. Bio-slurry atau ampas biogas merupakan produk dari hasil pengolahan biogas berbahan kotoran ternak dan air melalui proses tanpa oksigen (anaerobik) di dalam ruang tertutup. (ZAR)Klh