Inilah Jadwal Tes Wawancara Calon Anggota PPK

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Sebanyak 90 orang calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang lulus tes tertulis untuk Pilkada Serentak 2018 di Sinjai, akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di Kantor KPU Sinjai, yang dimulai pada Rabu (25/10/2017).

Tes wawancara ini akan berlangsung selama tiga hari, karena KPU Sinjai membagi sesi wawancara menjadi tiga bagian. Dalam sehari, ada tiga kecamatan yang akan mengikuti tes wawancara.

Untuk hari pertama, calon anggota PPK yang akan menjalani tes wawancara berasal dari Kecamatan Sinjai Timur, Sinjai Tengah, dan Sinjai Utara.

Kemudian hari kedua Kecamatan Sinjai Barat, Sinjai Borong, dan Tellulimpoe. Sementara hari terakhir, giliran calon anggota PPK dari Kecamatan Bulupoddo, Pulau Sembilan, dan Sinjai Selatan yang akan mengikuti tes wawancara.

Pelaksanaan tes wawancara akan dihadiri oleh publik yang berasal dari unsur LSM, Pers, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda. (ZAR)