BPBD Sinjai Ingatkan Potensi Banjir Pesisir

Banjir pesisir atau Rob di Desa Pasimarannu, Kecamatan Sinjai Timur, Jumat (24/2) sore (dok/bpbd)
Banjir pesisir atau Rob di Desa Pasimarannu, Kecamatan Sinjai Timur, Jumat (24/2) sore (dok/bpbd)

Sinjai.Info, Sinjai Timur, — Pusat Meteorologi Maritim BMKG mengingatkan adanya gelombang sedang dan tinggi, pada Sabtu, 25 Februari 2023. Khusus di wilayah Teluk Bone bagian selatan akan terjadi gelombang sedang setinggi 1,25 – 2,5 meter.

BMKG meminta agar aktivitas pelayaran tetap memerhatikan risiko tinggi dari gelombang tinggi.

Sementara itu masih dari dampak fenomena super moon, PUSDALOPS-PB BPBD Kabupaten Sinjai melaporkan terjadinya banjir pesisir atau Rob di beberapa tempat di pesisir Kecamatan Sinjai Timur.

Rob terjadi Desa Tongke-tongke dan Desa Pasimarannu, Jumat (24/2/2023) sore. Ketinggian air saat Rob terjadi antara 40-50 cm.

Dampak yang ditimbulkan banjir pesisir ini, khususnya di Desa Pasimarannu adalah rumah warga dan 0,12 hektar tambak terendam.

Personal BPBD Sinjai telah melakukan pemantauan pada lokasi kejadian, dan mengimbau kepada warga agar senantiasa memantau perkembangan Informasi Peringatan Dini Cuaca oleh BMKG. (ZAR)