
Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Kafe atau Kedai identik sebagai tempat nongkrong yang menyiapkan ragam menu makanan dan minuman, serta akses wifi gratis untuk berselancar di internet.
Namun berbeda dengan kedai yang satu ini. Namanya Breeze Coffee. Tidak hanya menyiapkan menu makanan, minuman, dan akses wifi. Kedai ini justru menyediakan pula peralatan olahraga yang kerap dijumpai di tempat fitnes atau gym.
Peralatan seperti Dumbell, dan Roll Spiral ada di kedai yang beralamat di Jalan Stadion Mini, samping Kantor Dinas Peternakan dan Keswan Sinjai.
Selain dumbell paten yang dibeli di toko, pengelola kedai juga membuat dumbell sendiri dari semen beton yang beratnya sekira 15 kilogram.
Untuk latihan mengangkat beban, warga setempat bernama Andi Jumaedi didapuk sebagai pelatih. Bayu, sapaan Andi Jumaedi juga adalah pelatih di salah satu tempat fitnes di Kabupaten Sinjai.
“Saya ingin mengajak warga khususnya pengunjung kedai untuk memerhatikan pola hidup sehat. Jadi tidak hanya datang untuk main game online, tapi juga berolahraga dengan mengangkat beban,” jelasnya di Breeze Coffee, Selasa (15/11/2022) siang.
Respon warga setempat, ungkapnya cukup bagus setelah ada peralatan fitnes sederhana. Hal ini juga diakui Syahrul, pengelola Kedai.
“Biasa sore sampai malam hari ada orang yang latihan. Kami juga ada akses wifi,” kata Syahrul, sembari sesekali mengangkat dumbell. Breeze Coffee yang dilengkapi dengan peralatan mengangkat beban adalah yang pertama di Sinjai.
(ZAR)