Sinjai.Info, Sinjai Selatan,– Penyuluh Agama Islam Kelurahan Sangiaseri, Kecamatan Sinjai Selatan merilis jumlah Sapi yang akan dikurbankan pada Hari Raya Iduladha 1442 Hijriah, Selasa, 20 Juli 2021.
Menurut Penyuluh Agama Islam Kelurahan Sangiaseri, Abdul Syukur Nur, jumlah Sapi yang dikurbankan sebanyak 36 ekor. Lokasi pemotongan hewan kurban terbagi di beberapa titik.
“Sapi yang akan dikurbankan dibagi pada beberapa titik atau lokasi pemotongan, yaitu Masjid Raya, Rumah Quran Jalan PLN Puce’e, Bontopedda dan Bikeru Satu,” ungkapnya, Senin (19/7/2021) siang.
Adapun teknis pemotongan hewan kurban ungkapnya, dengan standar edaran Protokol Covid-19 yang telah disampaikan pemerintah, yaitu dengan tidak membagikan kupon untuk datang di lokasi pemotongan, tapi warga diantarkan langsung ke rumahnya. “Hal ini untuk mencegah banyaknya kerumunan,” pungkasnya.
(Tamsil)