hari jadi
Politik

Fakta Menarik di Pilgub Sulsel dan Pilkada Sinjai


  Kamis, 4 Januari 2018 2:42 pm

Pendiri Partai Gerindra, Prabowo Subianto (tengah) saat bersama pasangan Agus-Tanri. Gerindra mendukung pasangan ini di Pilgub Sulsel

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Peta politik di Sulawesi Selatan menjelang pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur dan Pemilihan Bupati-Wakil Bupati makin dinamis. Sejumlah fakta menarik mulai terlihat, dan ini berpotensi mengubah konstalasi politik.

Semisal perubahan arah dukungan Partai Gerindra di Pilkada Gubernur. Partai besutan Prabowo Subianto ini akhirnya menyerahkan surat Model B.1 KWK Parpol kepada pasangan Agus Arifin Nu’mang dan Tanri Bali Lamo.

Itu artinya pasangan Agus-Tanri sah mengendarai Partai Gerindra. Padahal sebelumnya Partai Gerindra diklaim telah mendukung Prof. Nurdin Abdullah – A. Sudirman Sulaiman.

Sementara itu di Sinjai dua partai baru, yakni Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan Partai Indonesia Kerja (PIKA) dikabarkan mendukung pasangan Sabirin Yahya-Andi Mahyanto Massarappi (SBY-AMM).

Bahkan pengurus kedua partai ini sudah bertemu SBY yang difasilitasi Sekretaris DPC Partai Demokrat Sinjai, Hirmas. PSI dan PIKA juga kabarnya akan berpartisipasi saat Deklarasi pasangan ini pada 10 Januari 2018. (ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top