hari jadi
Ragam

HIMAS Poso Bantu Warga Sinjai


  Minggu, 9 Mei 2021 1:41 pm

Pengurus Himpunan Masyarakat Sinjai (HIMAS) Poso, Sulawesi Tengah menyerahkan bantuan kepada warga Sinjai yang tersebar di beberapa lokasi di Poso, Sabtu, 8 Mei 2021. (foto: himas poso)

Sinjai.Info, Poso,– Warga Sinjai di tanah rantau memanfaatkan bulan suci Ramadan untuk berbagi dengan sesama, khususnya sesama warga Sinjai. Seperti yang dilakukan pengurus Himpunan Masyarakat Sinjai (HIMAS) Kabupaten Poso, Provinsi Sulawesi Tengah. Kegiatan ini diprakarsai dr. Massalindri Hasmar, Sp.S., M.Kes., M.Epid, bersama Ust. Baharudin, S.Ag., M.Pd.i dan Rahmat Pahe, SE,MM.

Aksi berbagi dengan sesama warga Sinjai dilakukan pada Sabtu (8/5/2021). Rilis yang diterima redaksi Sinjai Sinjai menyebutkan, mereka yang dibantu adalah yang sangat membutuhkan bantuan seperti yatim piatu, guru mengaji hingga penyandang cacat.

Beberapa lokasi yang disasar pengurus HIMAS Poso antara lain Desa Malei Kecamatan Lage, di mana ada warga Sinjai bernama Taufik (21 Tahun) dan adiknya 3 orang. Mereka Yatim Piatu. Kedua orang tuanya meninggal 4 tahun lalu.

Kemudian di Kelurahan Gebangrejo Poso Kota, warga yang dibantu adalah ibu Fatmah (55 tahun) bersama anaknya. Fatmah adalah janda dan guru mengaji. Bantuan juga disalurkan ke Kelurahan Moengko Lama Poso Kota. Di tempat ini ada guru mengaji bernama Ustadz Sudarman dan anaknya 4 orang. Sudarman saat ini mengalami lumpuh, yang ia alami sejak 5 tahun terakhir.

“Atas kerjasama dan partisipasi kita semua warga Sinjai, menjadi pemersatu untuk melangkah menuju ke arah lebih baik. Dan melalui infaq, Insya Allah kita akan mendapatkan derajat ketakwaan kepada Allah SWT. Semoga berkah dan bermanfaat,” ungkap Ust Baharuddin, yang juga penyuluh agama Kemenag Poso.

“Kami berharap kegiatan kita tidak berhenti sampai di sini. Semoga tetap dipertahankan dan tingkatkan persatuan kita di Kabupaten Poso pada khususnya, dan di Sulawesi Tengah pada umumnya,” tambah Rahmat Pahe, yang juga salah satu pejabat di Dinas Kominfo Poso. (ZAR)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top