hari jadi
Edukasi

Ketua PGRI Sulsel Hadiri Konkerkab PGRI Sinjai


  Rabu, 18 Juli 2018 5:40 am

Suasana Konfercab PGRI Sinjai di gedung Wisma Hawai Sinjai (foto: doc humas)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Sinjai menggelar Konferensi Kerja Kabupaten IV. Konferensi bertempat di Gedung Wisma Hawai Sinjai, Rabu (18/07/2018) pagi.

Kegiatan yang mengusung tema ‘Membangkitkan Kesadaran Kolektif PGRI dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan’ ini dihadiri Ketua PGRI Sulsel, Prof. Dr. Wasir Thalib, Bupati Sinjai yang diwakili Plt. Asisten Administrasi Umum Setdakab Sinjai, Lukman Dahlan.

Dalam sambutannya, Plt Asisten Administrasi Umum menyampaikan bahwa PGRI harus menjadi organisasi profesi dan perjuangan, dan menjadi organisasi yang benar-benar menjadi wadah silaturahmi dan wadah profesi.

“Saya berharap dalam konferensi kerja Persatuan Guru Republik Indonesia IV ini akan melahirkan ide-ide baru dan gagasan cemerlang untuk melahirkan pendidikan bermutu, dan lahirnya ide-ide baru dan gagasan cemerlang tersebut itu bisa menjadi kebijakan publik,” harap Lukman Dahlan yang juga Kabag Hukum dan HAM Setdakab Sinjai.

Ia juga menyampaikan kepada para guru, bahwa apabila ada oknum guru yang mempunyai masalah hukum maka harus melaporkan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai melalui Bagian Hukum Setdakab Sinjai.

“Jika ada guru yang mempunyai masalah hukum, Pemerintah Daerah Kabupaten Sinjai telah menyediakan bantuan hukum secara gratis,” pungkasnya. PGRI Cabang Sinjai diketuai oleh Kepala SMAN 10 Sinjai, Juanda. (kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top