Sinjai.Info, Sinjai Utara,-– Pasangan calon bupati dan wakil bupati Sinjai usungan Partai NasDem, PPP dan PKS Takyuddin Masse (TMS)-Mizar Roem yang memiliki tagline TAKBIR (Takyuddin Bersama Mizar) di Kabupaten Sinjai, dinilai sebagai sebuah pasangan yang saling melengkapi.
“Inilah pasangan yang serasi. Muda politisi birokrat. Jadi keduanya memiliki pengalaman yang berbeda tapi satu paket inilah yang dibutuhkan di Sinjai saat ini,” ujar pengamat politik dan pemerintahan Dr Arief Wicaksono, Sabtu (23/9/2017).
Dia mengatakan, keberadaan kedua figur ini ditopang dengan tokoh yang ada di belakang mereka.
Takyuddin Masse adalah kakak dari Rusdi Masse, tokoh muda dan fenomenal yang saat ini Ketua NasDem Sulsel, dan masih menjabat sebagai Bupati Sidrap.
“Sedangkan Mizar ada Pak Roem yang semua orang Sinjai kenal itu Pak Roem mantan Bupati Sinjai dua periode. Banyak pembangunan dan warisan yang baik baik itu ditinggalkan Pak Roem di Sinjai,” jelas Wicaksono.
Jika tak ada aral melintang pasangan TAKBIR ini akan melakukan deklarasi di Lapangan Sinjai bersatu dengan melaksanakan tablik akbar setelahnya. Namun sebelum deklarasi ada pasar murah yang dilakukan tim TAKBIR di lapangan tersebut. (Tan)