Sinjai.Info, Sinjai Selatan,– Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Pramuka, Dewan Kerja Ranting (DKR) Sinjai Selatan membentuk kepanitiaan yang bertempat di Aula kantor Camat Sinjai Selatan, Kamis (18/07/2019).
Ketua panitia terpilih, Arfandi mengatakan kegiatan perkemahan nantinya akan dimulai tanggal 13 – 18 Agustus 2019 yang dipusatkan di bumi perkemahan pacuan kuda Desa gareccing.
“Nantinya ada beberapa kegiatan lomba yang akan dilaksanakan seperti LKBB hingga Lomba Seni,” Kata Arfandi.
Sementara itu Ketua Dewan Kerja Ranting Sinjai Selatan, Hutomo Mandala Putra, mengatakan saat ini pihaknya sementara melakukan proses komunikasi kepada semua pihak baik Pemerintahan dalam hal ini Camat, Kapolsek, Denramil dan semua elemen pemerintah lainnya termasuk para kepala sekolah, pembina Pramuka SD, SMP, SMA/MA wilayah kecamatan Sinjai Selatan, untuk mensukseskan kegiatan perkemahan ini.
Sementara itu di Kwarcab Sinjai juga sudah dibentuk Panitia HUT Gerakan Pramuka tingkat Kabupaten, khusunya panitia perkemahan. Pembentukan panitia dilakukan pada Rabu malam di sekretariat Kwarcab Sinjai, Jalan Stadion Mini.
(Tamsil/Agusman)