hari jadi
komunika

Sekda Sinjai: Kesehatan Gratis Wajib Diberlakukan


  Rabu, 17 Oktober 2018 8:11 am

Sekda Sinjai (kaos hitam) saat menggelar jumpa pers di Warkop Tekolampe (foto: humas)

Sinjai.Info, Sinjai Utara,– Mantan anggota tim transisi pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Sinjai, A. Seto Gadhista Asapa-A. Kartini Ottong, Ahmad Marzuki menegaskan bahwa saat ini sudah mutlak diberlakukan kesehatan gratis dengan hanya menggunakan KTP/KK, khususnya bagi warga yang tidak memiliki kartu BPJS Kesehatan.

Bupati Sinjai ungkapnya, sudah menyampaikan bahwa program kesehatan gratis sudah lama diberlakukan di Sinjai sesuai visi misinya, dan memberikan teguran kepada Direktur RSUD yang belum menjalankan program kesehatan gratis seperti yang sudah berlaku di Puskesmas dan Pustu.

“Setahu saya, Bapak Bupati Sinjai sudah memerintahkan kepada jajarannya untuk menerapkan kesehatan gratis dengan hanya menggunakan KTP atau KK bagi yang tidak memiliki kartu BPJS. Bahkan kami dari tim transisi sudah pernah berdiskusi dengan perangkat daerah terkait program 100 hari Bupati dan Wakil Bupati Sinjai,” beber Ahmad Marzuki, Rabu (17/10/2018) pagi.

Sebelumnya, pada Selasa (16/10/2018) malam, Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Akbar, didampingi Kabag Humas Setdakab Sinjai Muh. Sabir Syur, menggelar jumpa pers terkait penerapan kesehatan gratis.

Kepada wartawan, Sekda Sinjai menegaskan bahwa program kesehatan gratis wajib diberlakukan. “Program kesehatan gratis ini mutlak dan wajib kita realisasikan. Untuk itu untuk merealisasikannya kita akan melakukan rapat dengan semua pihak yang terkait, dalam hal ini pihak BPJS Kesehatan, Jasa Raharja, RSUD, Dinas Kesehatan, serta pihak terkait lainnya,” ungkapnya di Warkop Tekolampe.

Lanjut Akbar, program kesehatan gratis wajib direalisasikan karena tertuang dalam visi dan misi Bupati Sinjai pada bidang kesehatan. (ads)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top