Seratus orang Ikuti Pelatihan Wirausaha Baru

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa menyerahkan bantuan peralatan kerja kepada peserta pelatihan wirausaha baru, Jumat (29/11) pagi. Ada 100 peserta pada kegiatan ini. (foto: doc humas)
Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa menyerahkan bantuan peralatan kerja kepada peserta pelatihan wirausaha baru, Jumat (29/11) pagi. Ada 100 peserta pada kegiatan ini. (foto: doc humas)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Sebanyak 100 orang menjadi peserta kegiatan penciptaan wirausaha baru tenaga kerja mandiri dengan pola pendampingan, yang diadakan Dinas Koperasi UKM dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai, Jumat (29/11/2019) pagi.

Menurut Kepala Dinas, H. Firdaus, peserta kegiatan dibagi dalam tiga paket, yakni 20 peserta untuk jenis usaha tata boga, 20 orang jenis usaha perbengkelan, sisanya adalah peserta untuk jenis usaha menjahit, Dan pertukangan.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah menciptakan dan memperluas lapangan kerja dan kesempatan kerja baru, memperluas dan mengembangkan kegiatan ekonomi lokal yang produktif dan berkelanjutan pada skala mikro dan kecil/menengah, membangun dan mengembangkan memotivasi dan inovasi masyarakat agar mau mengelola potensi sumber daya lingkungan,” terang Firdaus.

Ia menambahkan, kegiatan ini merupakan proses kegiatan untuk menciptakan wirausaha muda atau pengusaha pemula yang berkualitas, produktif dan kompetitif yang mempunyai minat, bakat dan motivasi untuk menciptakan lapangan kerja bagi dirinya sendiri dan orang lain sebagai wirausaha yang mandiri dan profesional.

Sementara itu Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanaan pembangunan di bidang ketenagakerjaan di Kabupaten Sinjai disesuaikan dengan sumber daya serta kondisi lingkungan setempat secara terpadu, sehingga dari hasil pembangunan itu dapat meningkatkan kesejahteraan sosial.

“Pemerintah Kabupaten Sinjai berkomitmen untuk terus mendorong pertumbuhan wirausaha dengan memperbanyak kesempatan kerja baru, melalui serangkaian kegiatan, berupa pelatihan permodalan, bimbingan produksi, fasilitas pemasaran dan pengembangan inklusi bisnis,” jelas Bupati.

Bupati mengajak dan berharap kepada seluruh peserta agar mengikuti pelatihan dengan penuh kedisiplinan dan tekun.

“Bantuan peralatan usaha yang diberikan agar dipergunakan dengan baik dalam menjalankan dan mengembangkan usaha sesuai peruntukannya, karena ini merupakan kesempatan yang sangat berharga,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Bupati Sinjai, Hj. A. Kartini Ottong, Ketua DPRD Sinjai Jamaluddin, para kepala OPD, para kepala bagian lingkup Setdakab Sinjai, serta undangan lainnya. (adv)