Tiga Pejabat ini Ajak Warga Karang Taruna Berani Berwirausaha

Asisten II dan Asisten III Setda Sinjai, bersama Kepala Bapenda Sinjai hadir pada sharing session memperingati Hari Kopi Internasional di Kebun T'Sang Tanassang, Sabtu (2/10) malam. (foto: tamsil/sinjaiinfo)
Asisten II dan Asisten III Setda Sinjai, bersama Kepala Bapenda Sinjai hadir pada sharing session memperingati Hari Kopi Internasional di Kebun T’Sang Tanassang, Sabtu (2/10) malam. (foto: tamsil/sinjaiinfo)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Pengolahan kopi dari hulu ke hilir harus mengutamakan kualitas agar cita rasa kopi tetap terjaga. Hal ini harus dilakukan secara konsisten.

Topik ini menjadi salah satu bahasan menarik saat sharing session peringatan Hari Kopi Internasional yang diadakan Karang Taruna Sinjai di Kebun T’Sang, Sabtu (2/10/2021) malam.

Hadir sebagai narasumber Asisten II Setdakab Sinjai, A. Ilham Abubakar, Asisten III Setdakab Haerani Dahlan, Kepala Bapenda Sinjai Asdar Amal Dharmawan, serta Ketua Majelis Pertimbangan Karang Taruna (MPKT) Sinjai, Ilhamuddin.

Sebelum memberikan pemaparan, dua owner Kedai Kopi, Bang Roel dari Kopi Carita dan Karca dari Seduhasta menjelaskan pengelolaan Kopi yang baik seperti Biji Kopi dari proses petik merah, hingga proses menyangrai.

“Saya sebagai pelaksana tugas kadis koperasi UKM dan tenaga kerja, mengapresiasi kegiatan Karang Taruna Sinjai. Soal kopi, saya kebetulan sedikit paham karena pernah bertugas di Sinjai Borong yang menjadi salah satu sentra kopi. Kita berharap kualitas Kopi yang ada di Sinjai terus meningkat, sehingga bukan hanya kopi Toraja atau Kalosi Enrekang yang dikenal,” ungkap A. Ilham Abubakar.

Hal senada dikatakan Kepala Bapenda Sinjai dan Asisten III Setdakab Sinjai. Baik Asdar Amal Dharmawan maupun Haerani Dahlan mengajak warga Karang Taruna yang memiliki kafe, kedai atau usaha lain untuk menjadikan tempat usaha tersebut sebagai meeting point komunitas.

“Saya juga punya warkop bersama teman-teman di Makassar. Warkop ini berdiri untuk dijadikan lokasi titik kumpul atau meeting point. Komunitas itu sangat penting, ” pesan Kepala Bapenda.

“Intinya mulai saja dulu. Berwirausaha seperti itu. Kita tidak akan bisa tahu hasilnya jika tidak dimulai. Saya pun membuat kebun T’Sang karena keberanian dan kemauan yang keras,” ucap Haerani Dahlan, yang juga pemilik Kebun T’Sang Tanassang.

Dialog Hari Kopi ini dilaksanakan Karang Taruna Sinjai dalam rangka peringatan Hari Kopi Internasional, sekaligus ramah tamah HUT ke-61 Karang Taruna.

Dialog ini dihadiri Ketua Karang Taruna Kabupaten Sinjai A. Adry Ismawan Putra bersama pengurus Karang Taruna kabupaten, beberapa pengurus kecamatan hingga pengurus Karang Taruna Desa.

(Tamsil/ZAR)