Sinjai Utara, Sinjai.Info– Program Asuransi Usaha Ternak Sapi atau AUTS terus digalakkan oleh Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnak Keswan) Sinjai. Jika pada tahun 2016 terdapat 1.863 ekor sapi yang diasuransikan, maka Disnak Keswan berupaya terjadi penambahan jumlah di tahun 2017 ini.
Hingga memasuki triwulan II, jumlah sapi yang sudah diasuransikan pemiliknya sebanyak 300 ekor lebih. “Kami optimis tahun ini akan lebih banyak sapi yang diasuransikan pemiliknya” kata Sekretaris Disnak Keswan, Irwan Suaib. Untuk menambah kuantitas, pihaknya kata Irwan terus melakukan sosialisasi ke kecamatan-kecamatan.
AUTS merupakan program Disnak Keswan Kabupaten Sinjai, yang menindaklanjuti kerjasama antara Menteri Pertanian Rapublik Indonesia dengan PT. Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo). Hal ini juga sesuai dengan Undang- Undang Nomor 19 Tahun 2013 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Petani serta Permentan Nomor 40/Permentan/SR.230/7/2015 tentang Fasilitasi Asuransi Peternakan.
Melalui AUTS, pemilik sapi hanya membayar Rp40 ribu pertahun/ekor dengan biaya pertanggungan Rp10 juta jika sapi mati karena penyakit, kecelakaan, mati karena melahirkan, dan hilang karena dicuri. (Kari)