Sinjai.Info, Sinjai Selatan, — Penyaluran Bansos yang terdampak covid-19 bagi masyarakat Kabupaten Sinjai, diapresiasi Wakil Ketua I DPRD Sinjai, Sabir. Bahkan ia ikut saat penyaluran bantuan, di Kelurahan Sangiasseri, Kecamatan Sinjai Selatan, Senin (04/05/2020).
Politisi Golkar ini juga mengapresiasi Pemkab Sinjai dengan adanya paket bantuan ini, karena hal tersebut sangat membantu bagi warga masyarakat yang terdampak covid-19.
“Saya juga melihat respon masyarakat sangat baik karena di tengah pandemi covid-19 ini, Pemerintah Daerah sangat memperhatikan warganya untuk membagikan paket sembako yang juga merupakan olahan industri perikanan yang ada di Kabupaten Sinjai” ungkapnya.
Penyerahan paket sembako ini turut didampingi, Kabag Keuangan Sekretariat DPRD, A. Verawati Malkab. Sebanyak 10 paket sembako yang disalurkan Wakil Ketua I DPRD Sinjai di lokasi ini.
Selain Wakil Ketua I, Wakil Ketua II DPRD, Mappahakkang juga turun langsung membantu menyalurkan bantuan bersama Sekretaris DPRD Sinjai, Janwar.
(adv)