hari jadi
Ragam

Warga Binaan Rutan Resah Akibat Aksi Balapan Liar


  Kamis, 30 April 2020 3:43 am

Tampak dua pebalap liar melakukan aksinya di depan Rutan dan perumahan Kepala Rutan Sinjai. Aksi ini sangat meresahkan pegawai dan warga binaan Rutan Kelas 2B Sinjai. (foto: doc karutan sinjai)

Sinjai.Info, Sinjai Utara, — Para pebalap liar belum jera meski polisi beberapa kali merazia, dan menyita kendaraan bermotor yang terlibat balapan liar sepanjang bulan Ramadan.

Di Kecamatan Sinjai Utara, salah satu lokasi yang paling digemari anak-anak muda tersebut sebagai arena balapan adalah Lapangan Nasional (lapnas).

Hal tersebut diakui Kepala Rutan Kelas 2B Sinjai, Ince Muhammad Rizal, Rabu (29/04/2020) malam. Ia dan warga Rutan Sinjai kerap terganggu akibat ulah para pebalap liar. Pasalnya Rutan berada di samping Lapnas.

Rizal mengatakan aksi balapan liar dilakukan sekitar jam 12 malam, dan sangat mengganggu ketenangan masyarakat dan warga binaan. “Suara motor mereka bising. Parahnya, mereka kadang balapan juga setelah salat subuh sampai pagi,” ungkap Rizal.

Para pebalap liar ini juga lihai, keluh kepala rutan. “Jika ada petugas kepolisian mereka kabur, tapi setelah petugas berlalu mereka datang lagi,” tambahnya.

Ince Muhammad Rizal berharap pihak kepolisian terus berjaga mengantisipasi balapan liar, yang terus terjadi agar tidak terjadi korban baik korban jiwa maupun korban luka berat.

(Kari)

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top