Sinjai.Info, Jakarta, — Sinjai Investment Forum (SIF) 2020 akhirnya terealisasi. Kegiatan yang diinisiasi Himpunan Masyarakat Sinjai (HIMAS) ini bertempat di Theater Hall Perpustakaan Nasional RI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (14/2/2020).
Menurut Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Sinjai, Irwan Suaib, kegiatan ini adalah program kerja pengurus HIMAS pusat bekerjasama Pemda Sinjai dengan mengundang investor.
“Investor tersebut adalah pengusaha Sinjai yang sudah sukses di daerah lain, maupun investor lain yang bidang usahanya sesuai dengan potensi yang dimiliki Kabupaten Sinjai,” terang Irwan Suaib.
Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa hadir pada kegiatan ini. Ia didampingi sejumlah pimpinan perangkat daerah. Hadir pula Ketua DPRD Sinjai, Lukman H. Arsal.
“Kami dari pemerintah daerah membuka peluang investasi. Dengan adanya sejumlah investor yang bersedia bekerjasama dengan Sinjai, tentu menjadi angin segar bagi kita semua,” kata Bupati menyambut positif tawaran investor yang hadir di SIF.
Andi Seto yang juga Alumni Monash University Melbourne, Australia, ini menambahkan bahwa peluang investasi yang dapat dikerjasamakan antaralain potensi-potensi yang ada di sektor pertanian, pariwisata, perkebunan dan peternakan, hingga di sektor perikanan.
Sementara itu, Ketua Umum HIMAS Septrihama Isamu Said mengatakan Sinjai Investment Forum 2020 merupakan langkah awal untuk memperkenalkan Sinjai kepada para investor.
Turut hadir dalam SIF 2020 antaralain Anggota DPR RI Kamrussamad, Direktur Keuangan Lembaga Pengelola Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia Ahmad Nizar, dan Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Sulsel Hasan Basri Ambarala.
Usai pemaparan potensi dan perkenalan dengan investor, Bupati Sinjai disaksikan Ketua DPRD Sinjai menandatangani nota kesepahaman dengan salahsatu investor yang beralamat di Ciracas, Jakarta. (adv/ZAR)