hari jadi
Info Desa

Kunjungi Sekolah Alam, Kapolres Bagi-Bagi Alat Tulis


  Selasa, 9 Januari 2018 8:40 am

Kapolres Sinjai dan pengurus Bhayangkari saat foto bersama dengan anak-anak di Sekolah Alam Lappara, Selasa (9/1/2018). (Foto: Kari/sinjai.info)

Sinjai.Info, Sinjai Tengah,-– Kapolres Sinjai, AKBP Ardiansyah sejak Selasa (9/1/2018) pagi hingga menjelang sore berada di Kecamatan Sinjai Tengah. Ia yang didampingi isterinya Ny. Risa Ardiansyah dan Kapolsek Sinjai Tengah, AKP Sunyoto melakukan bakti sosial.

Kegiatan pertama Kapolres adalah mengunjungi sekolah alam di kampung Lappara, Dusun Bonto, Desa Kompang, Kecamatan Sinjai Tengah. Di tempat ini, Kapolres membagikan buku dan alat tulis menulis lainnya.

Sebelum tiba di sekolah alam, Kapolres dan rombongan terlebih dahulu singgah di Dusun Karobbi, Desa Kanrung, Kecamatan Sinjai Tengah untuk melihat kondisi bayi bernama Muhammad Hidayat Nur, 6 bulan.

Anak dari pasangan Hasanuddin Nur dan Niswa ini tidak mempunyai alat vital sejak lahir, dan untuk buang air kecil harus melalui anusnya. Kapolres dan isteri menyerahkan bantuan untuk biaya pengobatan Muhammad Hidayat.

Selain Kapolsek Sinjai Tengah, hadir pula mendampingi Kapolres antara lain Kepala Puskesmas Lappadata, Asrul, SKM serta Kepala Desa Kanrung, Buhari Hamid. (Kari)

 

caleg

Berita Pilihan

Makassar Satu Kabar Muna Satu Kabar Satu Kabar
To Top